Hari Pertama Sekolah

Al-Azhar Kelapa Gading Surabaya mengawali hari pertama masuk sekolah (9/7/2018). Seperti biasa untuk pembukaan tahun pelajaran selalu dilakukan dengan upacara. Pukul 06.15 satu persatu peserta didik sudah mulai memasuki lokasi sekolah yang berada di Taman Bhaskara Utara. Begitu juga guru-guru sudah mulai berbaris rapi untuk menyambut siswa yang berangkat lebih pagi. Ada juga guru yang bertugas untuk mengarahkan anak-anak ke ruang kelas yang rata rata didampingi oleh orang tua.

Pukul 07.30 semua peserta didik, baik TK, SD, maupun SMP berbaris di lapangan untuk mengikuti upacara pembukaan. Upacara pembukaan ini dipimpin oleh  Wakil Direktur, Bapak Drs. H. Imam Hambali, M.Pd. Dalam sambutannya beliau mengajak semua peserta upacara untuk terus semangat dan giat belajar.  Sesungguhnya dengan usaha yang serius, maka suatu saat akan memetik hasilnya.  Beliau juga menyampaikan terima kasih kepada orang tua yang telah mempercayakan putra-putrinya sekolah di Al-Azhar Kelapa Gading Surabaya. Semua peserta upacara mendengarkan dengan sungguh sungguh. begitu juga para pengantar yang didik di belakang ikut mendengarkan pesan pesan tersebut.

Selesai upacara, dilakukan pelepasan balon untuk diterbangkan. Hal ini sebagai simbul semoga cita-cita anak-anak terus melambung tinggi dan bisa diraih. Acara dilanjutkan dengan halal bi halal. Semua guru berbaris di depan kemudian mulai dari anak TK hingga SMP bermaaf maafan dengan guru lalu memasuki ruangan kelas untuk acara di kelas. sementara pengurus MPPS dan BPPS melakukan pertemuan dengan pimpinan untuk bincang-bincang tentang kegiatan sekolah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *