Groundbreaking Ceremony

Alhamdulillah, hari ini, Jumat, 4 Februari 2022 Al Azhar Kelapa Gading Surabaya melakukan Groundbreaking Ceremony atau Peletakan Batu Pertama Proyek Pembangunan Gedung Al Azhar Kelapa Gading Surabaya. Gedung ini akan ditempati perkantoran Kepala Sekolah, Wakil Kepala Sekolah, dan Tata Usaha. Hadir dalam kegiatan ini jajaran pimpinan dari Jakarta. Bapak Ifan Budiman, SE selaku Wakil Ketua Harian, Bapak Uus Suhatna, MM., Direktur Akademik, Bapak Agus Sunarto, ST, Biro Pengembangan Sarana Prasarana, dan Bapak Dian Ruslan, ST., MM. Selain pembangunan di ruang unit, juga ada pembangunan untuk lingkungan Kepala Seksi. Setelah acara ceremony, dilakukan kunjungan ke ruangan-ruangan. Sebagai sekolah adiwiyata, ketika kunjunga ke rooftop di lantai 4, ada ide menjadikan rooftop untuk greenhous. Saat ini greenhouse yang ada di playground telah menghasilkan olahan minuman dari bunga telang. Setelah dinikmati, sungguh luar biasa. Segar dan menyehatkan.

Puncak Tema Kelas 1 – SDI Alazka : Fun Learning with Fire Fighters

Kegiatan puncak tema 5 kelas 1 SD Islam Al Azhar Kelapa Gading Surabaya pada hari Senin 24 Januari 2022 berlangsung meriah.  Kegiatan ini merupakan kegiatan puncak tema pertama kali yang dilaksanakan secara offline setelah 2 tahun sebelumnya dilaksanakan secara virtual karena pandemic Covid 19. Tak hanya siswa yang di sekolah saja yang mengikuti kegiatan ini namun siswa yang mengikuti PJJ pun juga orang tua siswa dapat menyaksikan kegiatan yang berlangsung di sekolah secara live di chanel Youtube Alazka.

Dengan mengambil tema “Fun Learning with Fire Fighters”, seluruh peserta yang terdiri dari siswa-siswi kelas 1 SD Islam Al Azhar Kelapa Gading Surabaya terlihat antusias mengikuti rangkaian kegiatan.

Puncak tema sendiri adalah kegiatan pembelajaran outdoor yang dilaksanakan setiap akhir tema, dengan mendatangkan beragam sosok inspiratif agar kelak anak-anak didik SD Islam Al Azhar Kelapa Gading Surabaya mempunyai gambaran tentang profesi dan segala macam resiko dan konsekuensi dalam pekerjaannya.

Seperti kegiatan puncak tema kemarin yang mendatangkan petugas pemadam kebakaran dari UPTD Mulyorejo Surabaya. Dalam kegiatan tersebut, para siswa dikenalkan berbagai alat dan perlengkapan pemadam kebakaran, seperti baju anti api, alat penyemprot air, hingga helm pelindung yang dikenakan para fire fighters dalam menjalankan tugas mulianya.

Tak ketinggalan dalam kegiatan ini, petugas PMK juga mengajak siswa dan para guru untuk melakukan simulasi sekaligus praktik langsung untuk memadamkan api menggunakan karung goni yang dibasahi dengan air. Hal ini merupakan cara konvensional yang dianggap efektif untuk memadamkan api yang membakar sebuah benda, seperti halnya kompor, atau konsleting listrik apabila terjadi kebakaran namun tidak terdapat alat pemadam api ringan (apar).

Tak hanya simulasi memadamkan api menggunakan karung goni, fire fighters juga mengajak anak – anak untuk mencoba memadamkan api menggunakan apar. Anak – anak sangat antusias mendekati kobaran api dan segera menyemprotnya dengan apar. Tentu saja kegiatan ini dalam pendampingan dan pengawasan para petugas PMK.

Diharapkan dengan kegiatan puncak tema kali ini, para siswa dapat mengetahui secara langsung langkah preventif apabila melihat peristiwa klasik yang seringkali menjadi pemicu kebakaran seperti kompor meleduk, hingga konsleting listrik, dan bagaimana langkah agar tidak panik dan segera mengambil tindakan agar tidak memicu terjadinya kebakaran.

Alhamdulillah kegiatan puncak tema “Fun Learning With Fire Fighters” berjalan dengan lancer dan menyenangkan. Sampai jumpa pada kegiatan puncak tema selanjutnya .. Byebyeee

Al-Azhar Kelapa Gading PTM 100 Persen

Hari pertama disambut suka cita oleh anak-anak TK, SD, dan SMPI Al Azhar Kelapa Gading Surabaya. Dengan berseragam putih-putih, anak-anak penuh semangat mengikuti pembelajaran tatap muka. Sebagian anak yang tidak hadir ke sekolah masih bisa mengikuti pembelajaran melalui zoom. Al Azhar Kelapa Gading Surabaya menerapkan model Hybrid Learning. Dalam waktu yang sama, di sekolah melalui proses tatap muka dan yang di rumah bisa melalui zoom.

Satu kebahagiaan, pagi ini Al Azhar Kelapa Gading Surabaya mendapat kunjungan dari rombongan Kelurahan Kalisari. Selain Bapak Lurah Kalisari. ada juga Babinsa, Satpol PP, Tim kesehatan dari Puskesmas, juga Satgas Covid. Agak siang, hadir dari Dinas Pendidikan Kota Surabaya. Begitu memasuki halaman sekolah, rombongan mengukur suhu badan melalu termogun, setelah itu scan barkode Peduli Lindungi. Selanjutnya cuci tangan dengan model injak atau pedal. Setelah memantau kelas, beliau merasa senang, sekolah sudah menerapkan protokol kesehatan.

Sangat membahagiakan anak-anak karena Pak Lurah Kalisari memberikan pesan untuk anak-anak. Beliau minta agar anak-anak tetap memakai masker, mencuci tangan, dan tetap menjaga jarak. Bahkan Pak Lurah Kalisari senang dengan yel-yel anak anak saat berbaris. Saat menutup sambutan, minta anak-anak untuk mengucapkan yel yel lagi. Pak Lurah bilang, “Anak Alazka”, ini sebutan untuk Al Azhar Kelapa Gading. Serentak anak-anak menyambut dengan yelyel:
I am the best
You are the best
We are the best
I am the best, you are the best, we are the best
go go go Allahu Akbar.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Surabaya


Perguruan Islam Al Azhar Klapa Gading Surabaya, KB-TK-SD-SMP, Mengucapkan Selamat Atas Dilantiknya Bapak Ir. Yusuf Masrukh, M.M @yusufmasruh Sebagai Kepala Dinas Pendidikan Kota Surabaya (31 Desember 2021)

“Semoga Allah SWT Memberikan Petunjuk, dan Kekuatan Dalam Menjalankan Amanah. Aamiin ”

OPEN ENROLLMENT
KB-TK-SD-SMP Islam
Al Azhar Kelapa Gading Surabaya
Tahun Ajaran 2022-2023

https://admission.alazka.or.id

Tlp : 031-5927420
WhatsApp: 0856-0600-0606
Web : www.sbyalazka.web.id

Like this post and follow Instagram
@tkalazka
@sdi_alazka_sby
@alazkajhs

Juara 1 Lomba Cipta Lagu Tingkat Provinsi Jawa Timur

Syukur alhamdulillah,  setelah melalui proses seleksi yang ketat,  guru TK Islam al Azhar kelapa Gading Surabaya, sekaligus duta kota surabaya, Ibu Lusy lusmayanti,  S.Pd,  pada hari senin,  27 desember 2021, Bertempat di studio JTV surabaya, mengikuti Lomba Cipta Lagu Tingkat Provinsi Jawa Timur.  Tema lagu yang dilombakan baru diundi di hari itu sesuai undian yang disiapkan panitia.

Diawali dengan penyusunan partitur, syair dan melodi lagu dengan tema sopan dan santun yang dilakukan dihadapan dewan juri serta langsung dipresentasikan, Ibu Lusy Lusmayanti,S.Pd dengan percaya diri mampu menyajikan lagu hasil karya beliau dengan sangat baik. Lagu yang berjudul ” Aku Anak yang Ramah “ berhasil memukau dewan juri karena liriknya mudah diingat dan lagunya sangat enak didengarkan. Alhamdulillah atas ijin Allah, Ibu Lusy Lusmayanti,S.Pd berhasil mendapatkan prestasi Juara 1 Lomba Cipta Lagu Tingkat Provinsi Jawa Timur,  PORSENI XIV IGTKI-PGRI Propinsi Jawa Timur Tahun 2021, selamat atas prestasi yang diraih dan semoga mendapat keberkahan Allah dalam berkarya, Aamiin

Juara 1 Asah Terampil Kota Surabaya

SMPI Alazka patut berbangga, pasalnya pada hari ini (27/09) siswa sekolah tersebut merebut juara pada kompetisi bergengsi “Lomba Asah Terampil” yang diselenggarakan oleh Dinas lingkungan Hidup Kota Surabaya. Tidak main-main, SMP Islam Al-Azhar Kelapa Gading Surabaya mendapatkan juara 1 pada ajang tersebut. SMPI Alazka menjadi satu-satunya sekolah swasta yang masuk 10 besar dan merengkuh trofi juara. Pengumuman juara diselenggarakan di Gedung Sawunggaling, dihadiri langsung oleh Wali Kota Surabaya Bapak Eri Cahyadi sekaligus menyerahkan trofi kepada Kepala SMPI Alazka, Ibu Winarsih, M.Psi.

Tim yang dibimbing oleh Bu Nurin Cholifatul Marifa ini beranggotakan Muhammad Abhi Rizal Natsir, Callista Alea Puspa, Nikeisha Rahma Karim tersebut memilih bahan-bahan untuk karyanya yang berjudul “Gajah Mini Si Penghisap Sampah Daun Kering.” Karya tersebut dilatarbelakangi oleh menyusutnya populasi gajah Sumatera yang semakin menyempit akibat alih hutan menjadi perkebunan sawit ilegal, yang akhirnya direstorasi menjadi hutan kembali oleh pemerintah. Hal kecil yang bisa dilakukan di kota besar seperti Surabaya untuk mendukung restorasi ekosistem hutan dan menjaga kebersihan sampah adalah dengan menciptakan sebuah inovasi dari barang-barang bekas, berupa vacum cleaner untuk membersihkan daun kering dengan bentuk unik hewan gajah.

Bu Nurin, menerangkan bahwa tidak menyangka bahwa karya dari Abhi dan kawan-kawan mampu lolos dan menyabet gelar juara. Beliau menambahkan jika generasi muda harus mampu berinovasi untuk menjaga kebersihan bukan hanya menghasilkan sampah.

Sungguh luar biasa, di tengah pandemi SMPI Alazka terus mengukir prestasi. Di bulan yang sama, Mohammad Borneo dan Hafiz Sumarna menjadi juara 2 lomba Karya Tulis Ilmiah (KTI) tingkat nasional melalui bimbingan Ibu Aghista Wibiane, S.Pd. SMPI Alazka saat ini mulai menggeser dominasi sekolah negeri. Ini salah satu bukti bahwa kami bersungguh sungguh menjaga kualitas “Commitment To Quality Education”.

Launching MY ALAZKA, 1 september 2021

Alhamdulillah, Rabu, 1 September 2021, Al Azhar Kelapa Gading Surabaya melakukan launcing MY Alazka. Aplikasi My Alazka merupakan sistem informasi yang terintegrasi dengan sistem cloud 24 jam penuh selama satu pekan penuh. Melalui My Alazka dapat memudahkan pengguna dalam melakukan pendaftaran di Al Azhar Kelapa Gading Surabaya, memudahkan pembelajaran, pembayaran, penugasan, hingga akses penilaian, dan masih banyak kemudahan-kemudahan lain yang didapat jika menggunakan My Alazka.

Sistem presensi sekarang juga benar-benar up to date menggunakan My Alazka. Hanya dengan scan barcode, maka secara otomatis kehadiran kita akan tercatat beserta lokasi presensinya.

Dalam sambutannya, Direktur Al Azhar Kelapa Gading Surabaya, Bapak Drs. H. Imam Hambali, M.Pd. menyampaikan bahwa hadirnya My Alazka untuk peningkatan kualitas pembelajaran juga peningkatan layanan pada siswa, guru, juga orang tua. Demikian juga Bapak Ifan Budiman, SE selaku Wakil Ketua Yayasan Al Azhar Kelapa Gading yang mendapat amanat sebagai ketua proyek My Alazka menyampaikan bahwa Arek Suroboyo memiliki semangat heroik Sepuluh Nopember, maka dalam menyambut perubahan begitu semangat. Sebagai kader interpreneur dan karakter selalu siap melakukan transformasi digital. Metamorfosis Alazka Digital menjadi sebuah brand yang diindors dalam launcing My Alazka. Pesan ini disampaikan secara langsung dari Jakarta melalui telekonferen.

Sejak My Alazka diprogram sebagai salah satu branding sekolah di Surabaya, tim yang digawangi oleh Ibu Eka Purnamawati, S.Si dan Angga Yuda Pratama, S. Pd. mempercepat langkah untuk mewujudkan program ini, tentu bersama dengan tim IT lainnya. Sadar bahwa My Alazka ini program yang dibuat manusia, maka tentunya masih terus dipantau dan diperbaiki untuk tujuan lebih memudahkan dan meningkatkan kualitas serta layanan.

Secara khusus, di hari dan tanggal yang sama, unit KB TK Islam Al- Azhar Kelapa gading Surabaya, pada pukul 13.00 juga melakukan sosialisasi kepada seluruh orang tua. Dalam Sambutannya Ibu Kepala KB TK Islam Al- Azhar Kelapa gading Surabaya, Iffatus Syakila M.Psi, juga menyampaikan beberapa hal terkait launching My Alazka ini :

  • PEMILIHAN DAN PENGGUNAAN APLIKASI INI SUDAH DISIAPKAN BEBERAPA BULAN YANG LALU
  • SEGMENTASI PENGEMBANGAN MY ALAZKA, TER INTEGRASI DALAM APLIKASI
  1. LMS / Learning Management System
  2. Akademik (termasuk di dalamnya literasi juga)
  3. Finance (tentang pembayaran, tagihan dan administrasi)
  4. Penggunaaan aplikasi ini membutuhkan adaptasi, sehingga jika ada kendala bisa menghubungi Admin.
  5. Aplikasi ini harus di maksimalkan

Selanjutanya dalam sosialisasi ini, materi secara spesifik disampaikan oleh PM (project Manager) sekaligus wakil kepala KB TK Islam Al- Azhar Kelapa gading Surabaya, ibu Dina Utaminingsih, S.Pd, didampingi perwakilan tim Pintro ( ibu Ayu), disini orang tua diperkenalkan tentang aplikasi My Alazka ini, sekaligus praktek langsung untuk masuk login masing- masing orang tua.

Alhamdulillah sungguh antusiasme yang luar biasa dari para orang tua dalam penggunaan aplikasi My Alazka ini. Bismillah.. semoga dengan hadirnya aplikasi ini, layanan yang berkualitas secara cepat dapat dinikmati seluruh orang tua, sebagai komitmen dari sekolah, yang senantiasa hadir dengan teknologi digital yang semakin maju dan berkembang. Semoga KB TK Islam Al- Azhar Kelapa gading Surabaya, dapat mewuhudkan itu semua Aamiin Allohumma Aamiin

PERINGATAN HUT RI KE 76 “ INDONESIA TANGGUH INDONESIA TUMBUH”

INDONESIA…MERDEKA
INDONESIA…MERDEKA
INDONESIA…MERDEKA

Pagi yang cerah, pekikan merdeka sudah membahana di pagi hari secara virtual, oleh seluruh guru, siswa dan orang tua KB TK Islam Al Azhar Kelapa Gading Surabaya

Jum’at, 13 agustus 2021, beberapa rangkaian acara antara lain:

  1. Pembukaan, MC oleh ibu Nurul Laili, S.Pd.I
  2. Doa ibu Lailatul Fitriyah, A.Ma.
  3. Sambutan kepala sekolah
  4. Menyanyi lagu- lagu nasional,
  5. Lomba menggambar & mewarnai di atas talenan bersama orang tua/wali
  6. Menonton film perjuangan para pahlawan Indonesia
  7. Informasi oleh panitia berkaitan tentang pengumpulan karya lomba menggambar & mewarnai di atas talenan bersama orang tua/wali
  8. 🇮🇩 Doa penutup

Tujuan dari kegiatan ini adalah :

  1. Memberi semangat juang anak dalam memperingati HUT RI ke 76
  2. Wadah mempererat kerjasama antara anak dan orang tua dalam Kegiatan Lomba Menggambar & Mewarnai di atas talenan bersama orang tua/wali,

Semoga acara kegiatan Lomba menggambar & mewarnai di atas talenan bersama orang tua/ wali berjalan lancar, sukses, dan barokah bagi lembaga kita. Dan apa yg sudah kita sampaikan ttg perjuangan para pahlawan terdahulu akan bermanfaat bagi anak-anak Alazka hingga menjadi bekal mereka sampai akhirat kelak. Aamiin 💕😘🙏

Masya Allah, antusiasme mama dan papa penuh semangat untuk memberikan karya terbaik. Dewan juri jadi bingung nih menentukan siapa pemenangnya, karya yang terbaik akan mendapatkan penghargaan piala dan sertifikat. Tetapi jangan kecewa, semua peserta akan mendapatkan sertifikat dan kejuaraan di hati para ibu guru, mama dan papa.

Setelah meneliti dan mempertimbangkan hasil karya menggambar dan mewarnai di atas talenan bersama orang tua/wali dengan kriteria penilaian :

  • Kreativitas
  • Kerapian
  • komposisi warna
  • dan keserasian dengan tema

Maka Dewan juri memutuskan dan menetapkan pemenang sebagai berikut:

Kategori Taman Azhar

No. Peraih Skor Nama Pemenang
1. Juara 1 Airlangga Satya Gamaputra
2. Juara 2 Nayra Zada Elshanum
3. Juara 3 Falisha Bilqis Khairunnisa
4. Nominasi 1 Naraya Haryadita Wiranggani

Kategori TK A

No. Peraih Skor Nama Pemenang
1. Juara 1 Syifa En Nashwa
2. Juara 2 Kalasenja Sekarwulan Bayuputri
3. Juara 3 Abyan Athayasa Ervanatya
4. Juara harapan 1 Aina Ayudia Inara
5. Juara harapan 2 Kania Nadhifa Ashalina
6. Juara harapan 3 Shanjani Arlovdita Maisadipta
7. Nominasi 1 Alicia Alexandra
8. Nominasi 2 Arrahmi Nursyahidah Rosyadi
9. Nominasi 3 Alzena Delisha Romeesa

Kategori TK B

No. Peraih Skor Nama Pemenang
1. Juara 1 Rasyad Arkan Muhammad
2. Juara 2 Laisco Arslan Antares
3. Juara 3 Adiba Nayla Azzahra
4. Juara harapan 1 Putri Primaniza Bachrul Alam
5. Juara harapan 2 Muhammad Athallah Reksapradhana Firmansyah
6. Juara harapan 3 Emery Mikhayla Irby
7. Nominasi 1 Kamania Qeeana Pratistha
8. Nominasi 2 Ava Sidra Abia
9. Nominasi 3 Khanza Shafiqa Rachman

MERDEKA