Perdana yang Luar Biasa dan Spektakuler “Wisuda Al Qur’an dan Tahfidz” SMP Islam Al-Azhar Kelapa Gading Surabaya

Alazka News. Wisuda Al Qur’an dan Tahfidz di SMPI Alazka merupakan kegiatan akademik yang bertujuan mengapresiasi capaian belajar siswa dalam pembelajaran Tahfidzul Qur’an sekaligus sebagai acara selebrasi.

Sabtu 2 Maret 2024 di Gedung Amphiteather Pakuwon City Mall digelar acara yang spektakuler yaitu Wisuda Al Qur’an dan Tahfidz SMPI Alazka. Wisuda diikuti oleh 65 siswa dari jenjang kelas 7 sampai 9. Di bawah binaan Tim Teaching hebat yang terdiri dari Bapak M. Tohir Asyhuri, S.S.I; Bapak Arif Subkhan, S.Pd ; dan Bapak Mursanto, S.Th.I, M.Pd pembelajaran Tahfidzul Qur’an SMPI Alazka meningkat 47%.

Dalam acara tersebut dinobatkan tiga peserta Tahfidz dg hafalan terbanyak diraih oleh Faizan Ilham Salam (8b) capaian hafalan 5 juz dengan predikat mumtaz. Aisyah Nasywa Fauzi (9b) capaian hafalan 5 juz dengan predikat jayyid jiddan. Ahmad Jalaluddin Rumi Almadani (8b) capaian hafalan 4 juz dengan predikat jayyid jiddan. Serta peraih nilai Alquran terbaik diraih oleh Haeyla Jusavanti kelas 9a.

Selamat untuk generasi Qur’ani yang hebat. klimaks kegiatan wisuda ini, air mata mengharu biru mengalir dari sepasang mata penuh bangga menyaksikan anak-anak yang tampil percaya diri, hebat, dan luar biasa. Untaian doa tulus mengalir deras untuk mereka dari orang tua yang hadir dalam acara tersebut. Pesan kami : jadikanlah Al Qur’an pedoman hidup kalian, semoga Allah SWT selalu memberikan keberkahan-Nya.

Sharing Session Pelaksanaan UKK di SD Islam Al-Azhar Kelapa Gading Surabaya

Selasa (1/9), perwakilan siswa-siswi SMP Islam Al Azhar Kelapa Gading Surabaya berkesempatan untuk melakukan sharing session terkait Pelaksanaan Unjuk Kerja Karya (UKK) yang diadakan di SD Islam Al-Azhar Kelapa Gading Surabaya. Pada kegiatan ini, siswa-siswi SMP Islam Al-Azhar kelapa Gading Surabaya diwakili oleh Ananda Archie Emir Radityo dan Regan Argana Kumaedi dari Kelas IX-B. Archie dan Regan berkesempatan untuk memberikan pengalaman kepada adik-adik kelas VI SD Islam Al-Azhar Kelapa Gading Surabaya tentang penelitian karya tulis ilmiah yang notabene telah menjadi kemampuan mereka. Dalam sharing session ini, mereka berbagi tentang tata cara penyusunan laporan karya ilmiah secara baik dan benar. Selain itu, mereka juga memberikan tips and trik tentang melakukan presentasi dengan menarik dan menakjubkan.


Tampak dari penampilan yang diberikan oleh Archie dan Regan telah berhasil menarik adik-adik kelas 6. Hal ini ditunjukkan dengan antusias mereka bertanya lebih lanjut terkait dengan sharing session ini. Salah satu pertanyaan yang dilontarkan oleh salah satu siswa SD Alazka yakni ananda Fayyad yang menanyakan tentang bagaimana cara menemukan ide saat menyusun karya ilmiah. Tak hanya itu, banyak sekali pertanyaan yang ditanyakan oleh siswa-siswi SD Alazka terkait penyusunan karya tulis ilmiah ini.

Sharing Session ini dilaksanakan selama 60 menit, dengan adanya pembagian doorprize bagi adik-adik kelas 6 yang aktif selama kegiatan dan dilaksanakan di Masjid Al-Azhar Kelapa Gading Surabaya. Dengan adanya sharing session tentang penyusunan karya tulis ilmiah ini, diharapkan dapat menumbuhkan semangat siswa-siswi untuk menyusun karya tulis ilmiah terutama dalam softskill public speaking, berpikir kritis dan menganalisis serta pemecahan masalah dalam kehidupan sehari-hari. Hal ini juga tidak terlepas dari perwujudan budaya Alazka, yakni dimana mengembangkan siswa-siswi khususnya dalam bidang public speaking dan berpikir kritis.

Tabligh Akbar “Untukmu Palestina Tercinta”

Di tengah kompleksitas konflik di Timur Tengah, terdapat satu suara yang terus bergema dengan tekad kuat: suara bela Palestina. Bagi banyak orang di seluruh dunia, bela Palestina bukanlah sekadar dukungan terhadap satu kelompok atau satu kawasan geografis, tetapi sebuah panggilan kemanusiaan untuk keadilan, perdamaian, dan hak asasi manusia.

Alhamdulillah, pada hari ini (Kamis, 9 November 2023), Alazka Care berkolaborasi dengan unit pendidikan (Perguruan Islam Al-Azhar Kelapa Gading Jakarta dan Surabaya) dan pilar Al-Azhar Kelapa Gading serta Masjid Al-Azhar Kelapa Gading mengadakan kegiatan fundrising untuk Palestina. Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan mulai tanggal 9 Oktober – 9 November 2023 dengan puncak acaranya yaitu tabligh akbar bersama Ust. Haikal Hasan.

Pada kegiatan kali ini, telah terkumpul donasi sebesar:

  • Rp291.976.877 (Dua ratus sembilan puluh satu juta sembilan ratus tujuh puluh enam ribu delapan ratus tujuh puluh tujuh rupiah),
  • 1.500 SGD (Seribu lima ratus dollar singapura),
  • 200 Lira (Dua ratus lira),
  • logam mulia 1/2 gram, dan
  • Sebuah cincin emas

SMP Islam Al-Azhar Kelapa Gading Surabaya turut berpartisipasi dalam donasi kali ini dengan menggerakkan Duta Relawan Alazka Care dan Pengurus OSIS. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kepedulian dan empati peserta didik SMPI Alazka Surabaya terhadap krisis kemanusiaan yang sedang terjadi di Palestina.

Menurut koordinator Alazka Care Surabaya, Bapak Gilang Ocsaditya Pradana, M.Pd., kegiatan fundrising seperti ini perlu dirutinkan untuk memupuk rasa empati dan kepedulian terhadap sesama. Selain itu, sedekah merupakan kebiasaan baik yang perlu untuk dilatih dan dibiasakan.

Farming Hydroponic Kelas II Al-Azhar Kelapa Gading Surabaya

Selasa, 05 September 2023,  siswa siswi kelas 2 di SDI Islam Al-Azhar Kelapa Gading Surabaya, Belajar Farming Hydroponic. Adapun Farming Hydroponic  adalah sebuah konsep memindahkan pertanian konvensional menjadi pertanian perkotaan.

Salah satu bentuk praktiknya adalah dengan sistem hidroponik. Awalnya konsep berkebun di lahan yang terbatas ini dibentuk oleh sekelompok pecinta lingkungan yang bergerak secara mandiri. Hingga sekarang, konsep ini dikenal sebagai sebuah gaya hidup yang cocok dan mudah dilakukan oleh siapapun.

Urban farming dianggap mendukung keinginan masyarakat kota untuk menjalani hidup sehat. Sesuai dengan namanya, hidroponik adalah sistem pertanian yang dilakukan menggunakan media tanam air. Biasanya hal ini dilakukan untuk menyiasati lahan tanam yang terbatas di pekarangan rumah. Hasil panen dari urban farming juga dinilai lebih menyehatkan karena konsep bercocok tanam ini menerapkan sistem penanaman organik.

Penerimaan Peserta Didik Baru 2024-2025

Assalamu’alaikum, Wr., Wb.
Apa kabar Ayah/Bunda?
Semoga selalu dalam keadaan sehat dan bahagia ????????
Ada kabar gembira nih ????

Penerimaan Siswa Baru Sekolah Islam Al Azhar Kelapa Gading Surabaya, Tahun Pelajaran 2024/2025 telah dibuka.

Pendaftaran dapat dilakukan melalui link dibawah ini :
https://admission.alazka.or.id/

Manfaatkan Promo Menarik di bulan September-Oktober yaitu Potongan Early Bird 3 Juta Rupiah. (S&K berlaku)

Untuk informasi lebih lanjut, boleh langsung ditanyakan ke Kami.
Terima Kasih ????????????

Wassalamu’alaikum, Wr., Wb

Evaluasi Program Kerja

Rabu, 11 Januari 2023 Sedang Berlangsung Evaluasi Program Kerja Semester 1 di Unit TK, SD, dan SMP Islam Al-Azhar Kelapa Gading Surabaya.  Bersama Direktur Pendidikan Al-Azhar Kelapa Gading,  Direktur Keuangan Al-Azhar Kelapa Gading, Waka PH SDM dan Operasional Yayasan Al-Azhar Kelapa Gading.

Kegiatan kali ini bertujuan untuk mengantisipasi hambatan dan menyempurnakan pelaksanaan program kegiatan sejak semester 1, agar pelaksaanaan kegiatan di semester 2 lebih baik dan mecapai target yang ditetapkan oleh Yayasan Al-Azhar Kelapa Gading.

Melek Digital, Sekolah Islam Al Azhar Kelapa Gading Surabaya Gelar Lomba Mewarna QR Art

Sebagai sekolah yang mengedepankan teknologi, Sekolah Islam Al Azhar Gading Surabaya telah meluncurkan program ADIS atau Alazka Digital Islamic School.
Sekolah berbasis Islam ini juga mengajak sekolah lain untuk menerapkan digitalisasi dengan menggelar lomba mewarna QR art.

Lomba bertajuk National Alazka QR Art Coloring Competition bagi para siswa TK, SD dan SMP itu merupakan kerjasama inovator teknologi Doddy Hernanto atau Mr. D.

Acara yang digelar SDI Al Azhar Surabaya itu dilaksanakan pada Rabu (21/12/2022). Diikuti oleh berbagai sekolah dari jenjang TK-SD-SMP se Indonesia.

Humas yayasan Sekolah Islam Al Azhar Surabaya Aryo Kurniawan, M.Pd mengungkapkan lomba ini digelar sebagai pengenalan pada anak-anak tentang perkembangan teknologi.

“Tak menutup mata, teknologi terus berkembang, jika anak-anak tidak mengikutinya akan terlindas zaman, ini penting agar mereka melek teknologi, termasuk kami para pendidik, ya mendidik anak sesuai zaman,” jelas Aryo.

Aryo juga mengatakan dari lomba ini diharapkan anak-anak dapat lebih menikmati karena informasi dan teknologi disandingkan dengan keindahan.

Ia juga menambahkan persiapan lomba ini dilakukan secara singkat. Meski demikian ada lebih dari 100 peserta yang mendaftarkan.

Berikut pemenang lomba National Alazka QR Art Coloring Competition:
SMP

1. Nazhifa Zahira dari SMPI Al-Azhar Kelapa Gading Surabaya
2. Amanah Alifia Febriyanti dari SMPN 2 Pamekasan
3. Nikeisha Rahma Karim dari SMPI Al-Azhar Kelapa Gading Surabaya

TK

1. Hanif Rafasya Arkatama dari TK Muslimat NU 01 Solo
2. M. Muad’z Alfatih dari RA Nurussa’adah Jakarta Timur
3. Azkhayra Aprillina Setiyawan dari TK Pembina Karanganyar Solo

SD

1. Athifah Arubusman dari SDN Cimahpar 3 Bogor
2. Hanifah Fairuz Tama dari SDN Jati 3 Solo
3. Fahira Anandita Putri Mahardi dari SDN Tambakrejo Waru, Sidoarjo

Karya terfavorit

Clementine Kartika Wardoyo dari SDI Al Azhar Kelapa Gading Surabaya. (*)